Universitas Tarumanagara adalah salah satu Universitas swasta di Jakarta. Nama tersebut diambil dari nama kerajaan Tarumanagara. Universitas Tarumanagara berdiri pada tanggal 1 Oktober 1959 dengan ditandai berdirinya "Perguruan Tinggi Ekonomi Tarumanagara".
Sebagai usaha pertama pada tanggal 15 Oktober 1959 bertempat di gedung Candra Naya,
Jalan Gajah Mada nomor 188, yayasan mendirikan Perguruan Tinggi Ekonomi
Tarumanagara, Jurusan Ekonomi Perusahaan. Perguruan Tinggi ini dipimpin
oleh Drs. Kho Oen Bik sebagai Dekan dan Drs. Lo Kiem Tjing sebagai
Wakil Dekan. Kemudian pada tanggal 3 Februari 1960 rapat dilanjutkan
dengan membahas rencana pendidikan sekolah kejuruan teknik. Sebagai
tindak lanjut dari pembahasan ini, pada tanggal 24 Oktober 1960, Ir. Ong
Tjing Jong ditunjuk untuk membentuk sebuah panitia persiapan pendirian
sekolah teknik. Hasil kerja panitia ini dibahas dalam rapat yayasan
tanggal 7 September 1962, dan rapat memutuskan untuk mendirikan Sekolah
Kejuruan Teknik Arsitektur dengan pimpinan Ir. Hadmadi sebagai ketua dan
Ir. W. Pragantha sebagai sekretaris. Pada saat peresmian tanggal 1
Oktober 1962, sekolah ini dijadikan Fakultas Teknik Jurusan Arsitektur.
Fakultas ini merupakan salah satu Jurusan Teknik Arsitektur swasta yang
tertua di Indonesia.
Fakultas ekonomi yang berdiri sejak tahun 1959 dalam bentuk perguruan
tinggi ekonomi memiliki Jurusan Ekonomi Perusahaan. Jurusan ini kemudian
berubah nama menjadi Jurusan Manajemen dengan Program Studi S1
Manajemen. Dan pada tahun 1972 , fakultas ini membuka Jurusan Akuntansi
dengan Program Studi S1 Akuntansi.
Fakultas hukum berdiri sejak tahun 1962 tetap bertahan dan kemudian
mengelola Program Studi S1 Ilmu Hukum dengan lima program kekhususan
berupa hubungan sesama anggota masyarakat, kegiatan bisnis, pencegahan
dan penanggulangan kejahatan, hubungan transnasional, dan hubungan negara dan masyarakat.
Fakultas Teknik yang dimulai dari Jurusan Arsitektur dengan Program
Studi S1 Arsitektur kemudian memiliki Jurusan Teknik Sipil dengan
program studi S1 Teknik Sipil serta jurusan Teknik Mesin dengan Program
Studi S1 Teknik Mesin. Universitas Tarumanagara adalah salah satu pionir
pendidikan pengembangan real estat di Indonesia, ditandai dengan adanya
program studi Perencanaan Kota dan Real Estat yang awalnya berada di
bawah Jurusan Arsitektur, kemudian berdiri sebagai Jurusan sendiri di
dalam Fakultas Teknik.
Fakultas kedokteran yang berdiri sejak tahun 1965 terus bertahan
dengan Program Studi S1 Pendidikan Dokter dan Program Studi Profesi
Dokter.
Fakultas Teknologi Informasi Universitas Tarumanagara (FTI Untar)
diresmikan pada tanggal 7 Januari 2002 dengan berawal dari program studi
Teknik Informatika yang sudah didirikan sejak tahun 1992.
Minggu, 09 November 2014
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar